Halo, pembaca blog aku yang setia serta selamat datang pendatang baru.
Mengapa tulisan ke 93 (maunya diposting pas tulisan ke 100 sih sebenernya.. tapi nanti kelamaan nunggu jadinya --- keburu basi) ini aku beri judul "dear, silent reader"? Karena aku sangat tertarik dan ingin menyapa semua pembaca -diam- aku. Hai! *lalu dadah dadah dan tersenyum lebar*
Seperti yang kamu semua ketahui, aku pendatang baru di dunia per-bloggingan ini. Blog ini baru berumur kurang lebih tujuh bulan (mesti di-selapan-in kan ya biar selamet *menurut adat jawa*) dan ibarat masih bayi yang tidak mengerti apa-apa, blog ini perlu dan butuh bimbingan guru agar menjadi blog yang dapat berdiri kokoh dan bermanfaat (bagi penulis dan pembaca) dibulan-bulan berikutnya.
Nah, permasalahannya, ber-angan setelah memutuskan untuk mengiyakan saran teman untuk membuat blog ternyata tidak mengubah apapun. Aku tidak belum bisa mewujudkan keinginan apa-apa yang ada di isi kepala aku. Aku ingin begini aku ingin begitu (jiplak lagu doraemon), rupanya sulit juga ya dijalani. Mungkin karena aku kurang konsisten pada apa sebenarnya tujuan dibuatnya blog ini.
Aku membuat blog hanya terfokus pada isinya, kemudian tidak rajin blogwalking seperti yang dilakukan sama blog sebelah yang usianya tergolong baru juga (tapi yang berkomentar disitu banyak), kemudian tidak sering-sering berdiri diantara komunitas (yang sebetulnya simbolnya ini sengaja disematkan oleh seorang teman ke blog ku - dan hanya mengenalkanku disebagian orangnya bukan kegiatannya - aku juga bingung - ada logo komunitas tapi... #entahlah), dan yang terakhir sejujurnya aku kurang setuju dengan pernyataan menulis kembali yang pada hakikatnya terselip sebongkah tujuan : memamerkan apa saja (in case, kegiatan atau pengalaman) diri sendiri didunia maya. Sehingga blog aku terlihat seperti menjadi blog yang pasif (tidak se-aktif pemiliknya).
Paragraf diatas merupakan opini yang nggelibet di otak, lantaran aku tersadar -owalah sebenarnya aku belum menemukan passion disini-. Aku hanya ikut-ikutan orang kemudian berangan-angan bahwasanya dikemudian hari blog ini mungkin akan bermanfaat.
Walaupun begitu, aku tidak berhenti menemukan ide untuk memperbagus tiap sudut blog dan tidak henti-hentinya promosi blog ini (tanpa disuruh lho ini heheh) secara tidak langsung maupun langsung. Secara tidak langsung yakni dengan memasang identitas "limaura.com" disetiap foto atau video yang aku unggah di sosial media dan memasang identitas di sosial media manapun serta private chat apapun yang aku punya. Secara langsung yaitu dengan mengenalkan ke teman-teman sejawat (bidang perikanan dan kelautan) serta teman-teman yang lain untuk membaca blog aku, berharap mereka mau memberikan saran dan komentar mereka tentang keseluruhan blog ini. Kebanyakan dari mereka memberikan opini yang positif (Alhamdulillah..) dan memilih untuk menjadi silent reader.
Dan yang membuat aku sedikit tercengang, beberapa dari teman yang tidak aku beri tahu secara langsung tentang blog ini ternyata membaca keseluruhan isi blog ini (jadi tau ya baik jeleknya aku dan tulisanku wkwkwk). Kebetulan mereka berkata kurang lebihnya sama seperti ini, "wah lis, aku lebih baik/sukanya jadi silent reader mu ae/aja", lalu juga ada yang berkata begini, "aku suka blogmu lis, aku jadi secret admirer mu yang tiap waktu baca tulisanmu itu uda lebih dari cukup", dan juga berkomentar seperti ini, "wes, aku komen disini aja ya lis, males ah kalau komentar aku juga dibaca orang kalau ditaruh dikolom komentar blogmu" dan yang terakhir ada komentar yang sedikit menyinggung aku (maafkan sebelumnya jika ada yang juga tersinggung -mari kita berfikiran terbuka-), "...kamu ngapain se nulis-nulis begitu lis, nulis macam begitu kayak orang nganggur aja, kamu nganggur tha? bukannya ada sesuatu yang sedang kamu kejar...".
Di sudut lain, ada kejadian yang membuatku jadi sedikit terpingkal, dari teman-teman sejawat sampai beberapa dosen lebih mengenalku sebagai limaura(dot)com dan memanggilku begitu daripada memanggilku dengan nama asli : Lisa. Berarti mereka membaca blog aku ini dong... (sumpah ini yang bikin aku malu banget dan semakin berhati-hati menulis sesuatu disini).
Kemudian beberapa hari yang lalu, aku kaget setengah mati ketika ada kurang lebih 1669 pembaca dari suatu negara yang visit ke blog ini dalam kurun waktu hanya sehari. Yang kupikirkan saat itu adalah : apakah ini ikhtisar dashboard blog nya yang salah menghitung atau bagaimana, yang jelas aku masih tidak percaya ternyata banyak juga yang membaca blog aku ini.
Aku berkesimpulan bahwa aku sering menjadi silent reader blog orang, pun juga ada banyak yang menjadi silent reader blog aku. Hihihi, cukup adil.
*Tarik nafas panjang lalu hembuskan pelan-pelan* Teruntuk pembaca yang lebih memilih untuk tidak berkomentar dan atau memberi komentar langsung ke aku nya, aku ucapkan banyak terima kasih. Terima kasih telah bersedia membaca tulisan yang banyak kekurangan ini dan terima kasih telah memberi sumbangsih saran dan kritik yang membangun. Terima kasih terima kasih terima kasih ^^
Maafkan jika aku mengecewakan, mungkin untuk beberapa waktu kedepan, rentang tulisan satu dengan tulisan berikutnya mungkin agak panjang. Bukan karena apa-apa, tapi sekarang ini sedang ada tujuan di dunia nyata yang sedang aku raih, dan jujur saja aku tidak bisa membagi pikiran antara menulis disini dengan meraih tujuan. (Biarkan aku saja yang multitasking, jangan pikiranku hehehe).
Akhir kata, terima kasih ^^
Tidak ada komentar
Posting Komentar
Segitu dulu cerita kali ini. Terima kasih temans membaca artikel ini sampai akhir. Semoga bermanfaat.
Saya sangat ingin mendengar komentar temans setelah membaca. Silahkan, temans bebas berkomentar apa saja namun harap tetap menjaga kesopanan.
Sayang sekali komentar dengan subjek Anonymous akan terhapus otomatis, jadi mohon kesediaannya untuk memberi nama asli ya.
Terima kasih ^^.
Love, Lisa.